Jokowi Angkat Andika Perkasa, Menantu Hendropriyono Jadi KSAD

Andika Perkasa

Ngelmu.co – Jokowi mengangkat menantu Jenderal A.M. Hendropriyono sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) yang baru. Letjen Andika Perkasa, yang merupakan mantan Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad), resmi dilantik oleh Presiden Joko Widodo sebagai KSAD menggantikan Jenderal Mulyono.

Diketahui bahwa Jenderal Mulyono sudah memasuki masa pensiun yakni pada Januari 2019, maka dianggap perlu regenerasi di lingkungan Staf TNI Angkatan Darat.

Keputusan dilantiknya Andika menjadi KSAD tertuang dalam Keputusan Presiden Nomor 97/TNI Tahun 2018 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan KSAD ditetapkan 22 November 2018. Andika kemudian mengucapkan sumpah jabatan di hadapan Presiden Jokowi, Panglima Marsekal Hadi Tjahjanto, Menko Polhukam Wiranto, dan pejabat lainnya.

Seusai mengucapkan sumpah, Andika kemudian menandatangani jabatan sebagai KSAD yang disaksikan langsung Panglima Marsekal Hadi Tjahjanto dan Menko Polhukam Wiranto. Selanjutnya, Jokowi maju menyematkan pangkat ke bahu Andika, lantas menepuk bahu Andika tiga kali.

Pada pelantikan itu juga Andika resmi naik pangkat menjadi jenderal bintang empat. Keputusan itu tertuang dalam Keputusan Presiden Nomor 98/TNI Tahun 2018 tentang Kenaikan Pangkat dalam Golongan Tinggi Perwira TNI.

Sebelumnya, pelantikan Andika tersebut dibenarkan oleh Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden, Ali Mochtar Ngabalin. Ngabalin menyatakan bahwa Andika dilantik hari ini, Kamis, 22 November 2018, pada pukul 09.00 WIB.

“Insya Allah jam 09.00 WIB akan dilantik di Istana Negara, kalau tidak ada aral melintang. Pak Andika,” kata Ali Mochtar, dikutip dari Viva.

Ngabalin mengatakan bahwa ditunjuknya Andika tentu dengan alasan yang tepat atas pertimbangan dari Presiden Jokowi. Di antaranya adalah soal profesionalitas dan pengalaman Andika sendiri,  serta manajemen organisasi.

Ngabalin mengklaim Andika dianggap tepat karena tantangan yang akan dihadapi bangsa ke depan juga tidak mudah. Ngabalin menilai bahwa menantu Hendropriyono itu dianggap mampu untuk menjawab tantangan itu.

“Kita memberikan apresiasi atas apa yang sedang disiapkan oleh AD dan tentu bapak Presiden punya pertimbangan yang matang, melihat tingkat ancaman di masa yang akan datang. Andika menjadi sosok tepat,” kata Ngabalin.