Ngelmu.co – Prof. Baharuddin Jusuf Habibie, telah meninggal dunia pada hari ini, Rabu 11 September 2019 pada puku 18.05. Presiden ke-3 kebanggaan Indonesia ini menutup mata selama-lamanya pada usia 83 tahun.
Sebelumnya, tokoh bangsa asal Pare-pare, Sulawesi Selatan yang dilahirkan pada 25 Juni tahun 1936 ini sejak 1 September 2019 telah dirawat secara intensif oleh Tim Dokter Ahli di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta.
Sebelum Habibie meninggal dunia, anak-anak dan cucu-cucu telah dikumpulkan untuk secara rutin berdoa bersama demi kesembuhannya. Banyak tokoh nasional juga telah datang menjenguk Habibie ketika beliau sakit dan dirawat secara komprehensif oleh para dokter spesialis di berbagai bidang.
Bangsa Indonesia tentu sangat kehilangan, tokoh bangsa yang juga dihormati dunia karena karya dan prestasinya. Selamat jalan Bapak Jenius Indonesia, namamu akan selalu terukir di hati sanubari kami bersama