Ngelmu.co – Menyusul kabar politisi yang bawa ketiga istrinya ke acara pelantikan anggota DPR 2019-2024 dari Partai NasDem, Ahmad Fadil Muzakki Syah (Fadil), dua anggota DPRD lainnya, juga melakukan hal serupa.
3 Politisi yang Bawa Ketiga Istrinya saat Pelantikan
Andi Sukma yang merupakan politisi Hanura, menggandeng ketiga istrinya saat dilantik menjadi anggota DPRD Luwu Utara, Selasa (27/8) lalu.
Bahkan, di sela-sela pelantikan, mantan Wakil Ketua II DPRD Luwu Utara itu, menyempatkan diri untuk foto bersama istri-istrinya.
Menurut Andi, banyaknya istri membuat dirinya selalu terpilih di Pileg Luwu Utara, dengan perolehan suara cukup banyak.
“Semua istri (Dayati, Hermawati, dan Uswa Jamil) saya berasal dari suku berbeda. Mereka adalah anak tokoh masyarakat,” kata Andi, seperti dilansir Pojok Satu, Kamis (29/8).
Sebelumnya, di tahun 2009, ia juga dilantik sebagai anggota DPRD. Namun, saat itu, Andi hanya membawa dua orang istrinya.
“Jadi kalau tahun ini ada tiga saya bawa ke pelantikan, kalau dulu tahun 2009, saya bawa 2 orang,” pungkasnya.
Bergeser dari cerita Andi, anggota DPRD dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Dapil I, Kecamatan Rupit dan Karang Dapo, juga demikian.
Pria bernama Nahwani itu, mengajak ketiga istrinya untuk menghadiri pelantikan sebagai anggota DPRD Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) periode 2019-2024.
Namun, Nahwani lebih memilih untuk tak banyak bicara ketika diwawancarai para wartawan.
“Iya, datang semua (ketiga istrinya),” jawabnya singkat sembari meminta maaf dan bergegas pergi.
[su_box title=”Baca Juga” style=”glass”]
Politisi NasDem Ajak Tiga Istrinya Ikut Pelantikan Anggota DPR
[/su_box]
Sebelumnya, secara terang-terangan, Fadil juga membawa ketiga istrinya, saat pelantikan anggota DPR, Selasa (1/10) kemarin.
Istri pertama bernama Aminah, ia nikahi pada tahun 1998, dan dikarunia tiga orang anak.
Sembilan tahun kemudian, Fadil menikah lagi dengan Yeni Kurnia, wanita asal Bangsalsari, Jember, dan tak lama kemudian, Fadil kembali menikahi wanita bernama Novita Kusumangingrum.
“Saya beristri 3 itu sah secara hukum agama dan hukum negara, jadi semua melalui KUA semua. Jadi sudah namanya kekompakan dan kerukunan sudah betul-betul terjadi di situ jadi natural saja semuanya,” tuturnya, Rabu (2/10).
“Saya baru 8 tahun dengan 3 istri. Kalau istri pertama sudah 22 tahun. (Dari) istri pertama 3 (anak), istri kedua 2 (anak), dan istri ketiga 2 (anak) juga,” pungkas Fadil.