Ngelmu.co – Beredar sebuah video yang memperlihatkan sejumlah murid laki-laki tengah menjalankan shalat Jumat di luar ruangan.
Viralnya video tersebut, lantas mengundang kemarahan publik. Lantaran, Oldham Academy North, sekolah menengah di Inggris itu, memaksa siswa Muslim mereka untuk shalat di luar ruangan di saat musim dingin.
Dalam rekaman video itu, tampak delapan orang murid laki-laki tengah shalat Jumat di trotoar. Sementara itu, terlihat pula seorang staf bersegaram yang sedang mengawasi mereka.
Publik pun dibuat marah ketika melihatnya. Bahkan, mereka menyebut bahwa hal tersebut ‘menyedihkan’ dan ‘menjijikan’.
Setelah menuai banyak kecaman, pihak sekolah menengah itu pun akhirnya meminta permohonan maaf. Mereka berdalih, bahwa para siswa tidak dapat melaksanakan shalat di dalam karena banjir besar.
Karena hal tersebut pula, pihak sekolah terpaksa menutup 15 ruang kelas. Namun, meski sekolah telah meminta maaf, penyelidikan tetap diluncurkan.
Menurut salah satu alumni sekolah di sana, mereka itu sedang berdoa selama jam istirahat makan siang, mereka Jumat lalu di sebuah kelas ketika seorang anggota staf ‘meminta mereka untuk pergi’.
Sehingga, mereka tak punya pilihan lain selain melakukan shalat di luar ruangan meski saat itu cuaca sedang dingin. Sebab, sekolah tersebut pun tidak memberikan sarana yang layak untuk para murid melaksanakan shalat.
Berdasarkan keterangan dari salah seorang muridh yang berada dalam barisan shaf tersebut, ia mengatakan bahwa seorang guru marah kepada mereka, dan tidak mengizinkan untuk shalat di dalam ruangan.
“Kami sedang salat Jumat dan seorang guru masuk dan memberi tahu kami bahwa kami tidak diizinkan untuk salat di ruangan itu dan dia membanting pintu dan tampak marah.”
“Kami memiliki ruang salat ini sejak lama, guru mengizinkan kami pergi ke sana untuk salat.”
Baca Juga: Masjid Markaz di India Izinkan Non-Muslim Hadiri Sholat Jumat