Ngelmu.co – Akhirnya, DPP Partai Golkar sudah memastikan dukungan untuk Ridwan Kamil sebagai calon gubernur Jawa Barat 2018. Akan tetapi, Golkar mengajukan syarat, yaitu Posisi cawagub adalah kader Golkar bernama Daniel Mutaqien.
Skenario dukungan tersebut sudah sampai ke telinga para petinggi PPP, yang lebih dulu mendeklarasikan diri memberikan dukungan untuk Ridwan Kamil. PPP dalam deklarasi itu juga meminta nama Bupati Tasikmalaya, Uu Ruzhanul Ulum, Mendapatkan Posisi Cawagub Ridwan Kamil.
Wakil Ketua Umum PPP, Muhammad Arwani Thomafi, saat dikonfirmasi, mengatakan akan berkomunikasi dengan Ridwan Kamil untuk membahas pendampingnya atau calon wakil gubernur di Pilgub Jabar 2018 mendatang. ”Nanti, ada tahapan selanjutnya, ada komunikasi selanjutnya yang dibicarakan,” kata Arwani saat dihubungi, Kamis (26/10).
Arwani menegaskan, meski Golkar mengusulkan duet Emil-Daniel, partai besutan Rohmahurmuziy itu akan tetap mendorong Bupati Tasikmalaya, Uu Ruzhanul Ulum untuk mendapatkan Posisi Cawagub Emil di Pilgub Jabar. Duet Emil dan Uu telah lebih dulu dikomunikasikan baik ke Emil maupun ke partai-partai pendukung Emil sebelumnya.
”Kalau misalnya yang baru (Daniel Mutaqien) tentu kita akan lihat dulu, keputusan resminya juga nanti kita lihat seperti apa,” pungkas Arwani.
Sementara DPP Golkar, mengumumkan dukungan untuk Ridwan Kamil, dalam satu paket dengan Daniel Mutaqien. Bahkan sebetulnya pasangan ini sudah disepakati bulan lalu, dalam surat rekomendasi yang tidak bertanggal yang bocor ke media dan sempat membuat heboh.
Baca Juga: Hasrat Tinggi Jadi Cagub Jabar, Anton Charliyan Sebut Jabar Provinsi Intoleransi
“Sudah fix. Golkar sudah mencalonkan Ridwan Kamil berpasangan dengan Daniel Muttaqien,” ujar Ketua Harian Golkar, Nurdin Halid kepada kumparan, Kamis (26/10).
Daniel Muttaqien merupakan anak dari tokoh Golkar di Pantura Jawa Barat dan juga Mantan Bupati Indramayu Irianto MS atau lebih dikenal dengan Yance. Daniel kini menjabat anggota DPR Komisi V dari Dapil Jabar VIII.
Sementara, Uu Ruzhanul Ulum merupakan kader PPP dan kini menjabat sebagai Bupati Tasikmalaya. Saking kuatnya Uu, di Pilkada Tasikmalaya Uu menjadi calon tunggal Bupati Tasikmalaya.
Selain Uu dan Daniel, PKB yang juga mendukung Ridwan Kamil, menginginkan cawagub Ridwan Kamil adalah kader PKB. Namun, belum disebutkan siapa nama pasti dari PKB yang akan diduetkan dengan Kang Emil.
Nah loh, Kang Emil bingung tidak ya?