Ngelmu.co – Minggu (24/3, diketahui seluruh akun media sosial milik Penasihat Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF), Haikal Hassan Baras dibajak. Di saat yang bersamaan, akun Twitter miliknya yang sedang berada di tangan peretas pun melahirkan cuitan seolah-olah Haikal Hassan menyatakan dukungannya untuk kubu petahana Jokowi-Ma’ruf, dan melantangkan fitnah kepada Prabowo.
“Malam Semua, Mohon maaf semoga teman-teman tidak kecewa. Jumat kemarin melihat dengan mata ane sendiri prabowo tidak sholat jumat malah minum bir di ambarukmo jogja. Ane sedih melihat kondisi ini. Dengan ini ane menyatakan akan mendukung Jokowi-Maruf Amin,” begitu bunyi fitnah yang ditulis oleh peretas.
[read more]
Seseorang yang membajak akun Twitter @haikal_hassan itu melemparkan fitnah, dengan mengaku jika dirinya melihat Prabowo Subianto tidak menjalankan salat Jumat, dan justru asyik minum bir di Yogyakarta.
[su_box title=”Baca Juga” style=”glass”]
Soal “Tak Ada Zikir di Istana Jika 02 Menang” Ma’ruf: Itu Hoax
[/su_box]
Tak lama berselang, Haikal Hassan pun mengklarifikasi. Melalui video yang dibagikan oleh Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Dahnil A Simanjuntak di akun Twitter-nya @Dahnilanzar, pria yang akrab disapa Babe ini menegaskan jika akun media sosial miliknya diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
“Saya membantu menyampaikan informasi terkait akun babe Haikal yang di Hacked pihak yang tak bertanggungjawab,” tulis Dahnil saat membagikan video tersebut.
Berikut pernyataan Haikal Hassan:
Saya membantu menyampaikan informasi terkait akun babe Haikal yg di Hacked pihak yg tak bertanggungjawab. pic.twitter.com/u0SwAAXksR
— Dahnil A Simanjuntak (@Dahnilanzar) March 24, 2019
“Assalamu’alaikum, teman-teman melalui Mas Dahnil, tolong disebarluaskan, akun Twitter saya dihack, Instagram, Facebook, Handphone, WhatsApp Group juga. Abaikan semuanya, karena ini adalah pekerjaan orang-orang yang penakut,” jelasnya.
Ia dikenal sebagai Anggota Presidium Alumni 212. Hal ini membuat para pengikutnya di media sosial dengan mudah mengetahui jika cuitan yang memfitnah Prabowo tersebut, jelas bukan berasal dari seorang Haikal Hassan.
@ozie88625283: Kita sudah tau Beh.. Semangat Terus untk berjuang
@DeaAuli36155426: Alhamdulillah…ternyata bner di hack. Ya Allah semoga rezim ini tumbang
@innocentpiet: Ga punya adab….ga pnya nyali…pengecut org tu beh….
[/read]