Berita  

Hasto Ingatkan Gerindra: Dikasih Hati Jangan Minta Ampela

Ngelmu.co – Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto mengingatkan Partai Gerindra, terkait akan masuknya Prabowo dalam kabinet.

PDIP pada prinsipnya tak akan khawatir Gerindra bergabung dalam pemerintahan. Namun, Hasto mengingatkan Gerindra dengan istilah Bahasa Jawa.

“Ya, ‘kan rakyat bisa melihat, orang Jawa itu ada perumpamaan, dikei hati ojo ngerogoh rempelo (dikasih hati jangan minta ampela),” ujar Hasto di Cikini, Jakarta Pusat, Senin (21/10/2019).

Artinya, sudah mendapatkan jatah menteri, jangan meminta yang lain-lain.

[su_box title=”Baca Juga” style=”glass”]
Prabowo: Dulu Lawan, Kini Siap Jadi Pembantu Jokowi
[/su_box]

Langkah Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto masuk kabinet tampaknya memang semakin tak terbendung. Usai dipanggil Presiden Jokowi di Istana Negara, Senin (21/01/2019) kemarin, Prabowo mengungkapkan hasil pertemuannya.

“Kami diminta memperkuat kabinet. Seperti yang sudah kami sampaikan, keputusan kami dari Partai Gerindra, apabila diminta kami siap membantu. Kami resmi diminta dan kami sanggupi untuk membantu,” ujar Prabowo.

Lebih lanjut mantan Capres nomor 02 itu mengatakan, dirinya diminta membantu di bidang pertahanan.

“Saya beliau izinkan untuk menyampaikan, saya diminta membantu beliau di bidang pertahanan,” kata Prabowo.