Ngelmu.co – Grand launching Jakarta International Stadium (JIS) akan digelar hari ini, Minggu (24/7/2022). Namun, Presiden Joko Widodo (Jokowi) diketahui absen dari acara tersebut.
Kabar ketidakhadiran Jokowi pun dikonfirmasi oleh Kepala Sekreteriat Presiden (Kasetpres), Heru Budi Hartono).
“Tidak (hadir). Ada acara lain,” kata Heru seperti yang Ngelmu kutip dari CNNIndonesia.
Namun, Heru tak menjelaskan secara gamblang terkait agenda apa yang hendak dihadiri oleh Jokowi, sehingga tidak dapat hadir pada acara peluncuran JIS tersebut.
Sebagai informasi, nantinya akan ada panggung hiburan serta sejumlah artis tanah air yang turut memeriahkan grand launching JIS.
Mulai dari Dewa 19 featuring Virzha, Setia Band, hingga kotak.
Selain konser musik, acara tersebut juga akan menapilkan pertandingan persahabatan antara Persija dan Klub Liga 1 asal Thailand, Chonburi FC.
“Grand Launching Jakarta International Stadium Minggu, 24 Juli 2022, pukul 16.30 WIB. Pastikan sudah vaksin booster agar bisa menonton langsung di stadion,” sebagaimana tertulis dalam unggahan instagram resmi Jakarta International Stadium @jakintstadiun, dikutip Jumat (22/7).
Baca Juga: Salat Iduladha di JIS, Terdengar Teriakan ‘Anies Presiden’ dari Arah Jemaah