Jokowi Kembali Bagi-Bagi Sembako, Kali Ini di Pademangan

 

Aksi bagi-bagi sembako kembali dilakukan pihak Istana Kepresidenan. Kali ini terjadi di Pademangan, Kelurahan Ancol. Bahkan Presiden Jokowi turun langsung membagikan paket sembako tersebut.

Menurut Ketua RW 04 Pademangan, Kelurahan Ancol, Bahrun, sekitar pukul 17.00 WIB, satu truk mobil pengangkut sembako tiba di lokasi. Kemudian, sembako tersebut disalurkan langsung ke 300 warga yang telah ia kumpulkan.

Tak lama berselang, Presiden Jokowi tiba dengan dikawal Pasukan Pengaman Presiden (Paspamres), Kapolres, serta Dandim.

“Sekitar tiga puluh menit, Pak Jokowi berada di sini. Hanya sekedar salaman dengan warga, terus pergi,” ungkapnya seperti diberitakan Indopos.

Saat menerima paket dari Jokowi, warga dijejerkan di lapangan, sambil duduk di tanah. Mereka rela mengantri untuk mendapatkan paket sembako dalam kantong berlogo Istana Presiden.

Bahrun menjelaskan, sebelumnya tidak mengetahui sama sekali rencana kedatangan Presiden Jokowi di wilayahnya. Namun, Sabtu (2/6), sekitar pukul 16.30 WIB, dia mendapatkan panggilan telepon yang mengaku dari Istana, memberitahukan bahwa Presiden Jokowi akan membagikan sembako kepada warga di wilayahnya.

“Karena sudah dapat info, saya langsung kumpulkan 300 warga di lapangan sebelah Pos Kamling,” jelas Bahrun.

Menurut Yudi Setiawan, salah seorang warga yang mendapatkan sembako dari Presiden, dalam paket tersebut, berisi satu botol minyak makan, 1 kg gula, 5 kg beras dan satu kotak teh celup.

Sejauh ini belum ada tanggapan resmi dari Istana Presiden.