Berita  

Jumat Besok, Bakso 55 Prasmanan Siapkan Makan Gratis Buat Pemilik Nama Muhammad

Bakso 55 Prasmanan Muhammad

Ngelmu.co – Setelah Masjid Jogokariyan, Mantrijeron, Yogyakarta, kini giliran warung Bakso 55 Prasmanan yang menyiapkan pemberian untuk pemilik nama Muhammad hingga Maryam.

Warung yang berlokasi di Jl Joglo Raya, Kembangan, Jakarta Barat, itu akan menyiapkan makan gratis berupa bakso, steak, dan juga dimsum.

Luar biasanya, ini berlaku bukan hanya untuk pemilik nama Muhammad dan Maryam, tetapi juga bagi siapa pun yang bernama Ahmad, Aisyah, dan Fatimah.

Mengutip akun Instagram @bakso55.jkt, promo tersebut berlaku pada Jumat, 1 Juli 2022, mendatang.

Tepatnya, mulai pukul 13.30 WIB, sampai 17.00 WIB. “Yuk, jangan lupa mampir!” bunyi keterangan pada takarir unggahan terkait.

Bakso 55 Prasmanan Muhammad

Imam Mudin selaku pemilik Bakso 55 Prasmanan, juga menyebarluaskan promo itu melalui akun Instagram-nya, @imammudin_official.

“Bismillah. Semoga berkah buat ikhwan dan akhwat. Silakan datang, ya, bila berkenan. 🙏🙏,” tulisnya, Ahad (26/6/2022) lalu.

Adapun syarat mendapatkan promo bakso, steak, dan dimsum gratis, cukup dengan menunjukkan KTP asli.

Baca Juga:

Sebelumnya, pada Ahad (26/6/2022) lalu, Masjid Jogokariyan juga mencari pemilik nama Muhammad dan Maryam.

Mereka mengundang siapa pun yang bernama Muhammad dan Maryam, untuk datang dan salat Subuh berjemaah di sana.

“Ada hadiah untuk shalihin dan shalihat yang bernama Muhammad dan Maryam,” tulis Ustaz Salim A Fillah, melalui akun Twitter pribadinya.

Para pemilik nama Muhammad dan Maryam yang salat Subuh berjemaah di Masjid Jogokariyan, Ahad (26/6/2022) lalu, mendapatkan berbagai hadiah.

Seperti tumblr, kupon kuliner, buku, merchandise masjid, kopi, dan lain-lain.

Masjid Jogokariyan melakukan upaya tersebut sebagai respons pihaknya, atas promosi kontroversial dari Holywings Indonesia.

Seperti diketahui, Holywings mesti berurusan dengan hukum, akibat menawarkan minuman beralkohol gratis untuk pemilik nama Muhammad.

Sebab, pada Rabu (22/6/2022) lalu–melalui Instagram Stories–akun @holywingsbar, menawarkan Gordon’s Dry Gin dan Gordon’s Gin Premium Pink, gratis, tiap Kamis.

Namun, promosi yang mereka beri itu menjadi polemik, karena syarat untuk bisa mendapatkannya adalah pengunjung harus memiliki nama ‘Muhammad’ dan ‘Maria’.

Pada promonya tersebut, Holywings juga menyertakan tagline ‘never stop flying‘.

Lantas, bagaimana dengan Masjid Jogokariyan? Mereka menyuarakan tagline ‘never stop praying‘.