Ngelmu.co – Beberapa menit setelah membakar kitab suci Al-Qur’an, mobil Lars Thorsen; pemimpin kelompok Stop Islamisasi Norwegia (SIAN), terguling.
Awalnya, Thorsen–bersama anggotanya yang lain–membakar Al-Qur’an di Mortensrud, wilayah yang mayoritas penduduknya adalah muslim.
Setelahnya, mereka mencoba meninggalkan lokasi, sembari terus membakar Al-Qur’an lewat jendela mobil yang mulai berjalan.
Sejumlah mobil tampak mengejar mobil Thorsen. Tidak mudah memang, tetapi satu mobil terlihat terus berusaha memepet.
Thorsen dan sekutunya juga sempat berupaya mengecoh dengan memberhentikan laju.
Peristiwa terekam utuh lewat kamera pengemudi lain yang juga hendak mengejar para pembakar Al-Qur’an.
Komplotan Thorsen, tampak menancap gas untuk makin menjauh dari pengejarnya.
Namun, pengemudi yang mengejarnya berhasil memepetkan mobil mereka, sampai akhirnya mobil Thorsen, terguling.
Mobil pembenci Islam yang membawa 5 orang penumpang itu pun terbalik, dan beberapa di antara mereka terluka.
Meski telah membakar Al-Qur’an dan menciptakan kegaduhan, pihak berwenang tidak menangkap Thorsen ataupun komplotannya.
Pihak berwenang justru menangkap pengemudi mobil yang memepet mobil Thorsen.
Ini bukan kali pertama SIAN, membakar kitab suci Al-Qur’an.
Pada 26 Juni 2022, akun Instagram @sian_norge juga mengunggah video berdurasi 72 detik.
Berisi rekaman aksi biadab SIAN yang tengah membakar Al-Qur’an di Porsgrunn, Telemark, Norwegia.
View this post on Instagram
Dalam beberapa tahun terakhir, ekstrimis anti-Islam sayap kanan Skandinavia–termasuk Norwegia–memang sudah membakar Al-Qur’an di lingkungan yang mayoritas penduduknya adalah muslim.
Baca Juga: