Selamat, Aher Raih Long Life Achievment di Milad ke 20 PKS

Ngelmu.co, BOGOR – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memberikan apresiasi tertinggi dalam PKS Award pada puncak Milad ke-20 yang dihelat di Sentul International Convention Center (SICC), Ahad (13/5/2018).

Penghargaan PKS Award diberikan kepada sosok yang berhasil menginspirasi dan memberikan kontribusi signifikan ke masyarakat dalam berbagai bidang.

Ketua Bidang Humas DPP PKS Ledia Hanifa menyebutkan, ajang penghargaan terhadap 10 sosok terbaik pada masing-masing ini sebagai wujud penghargaan terhadap kiprah mereka yang turut membangun komunitas, masyakarat sehingga menelurkan karya dan prestasi.

Ledia mengatakan pada kategori Lingkungan Hidup dan Kearifan Lokal, PKS Award diberikan kepada Riyono Tokoh Peduli Nelayan dari Jawa Tengah.

PKS Award kategori bidang dakwah dan religi diberikan kepada Saihul Basyir, Juara 3 MHQ Internasional. Sementara Mushab Nursantio Pengelolaan Ulat Jerman menjadi minyak goreng dan mentega didapuk PKS Award bidang Sosio-Entrepreneurship dan Entrepreneurship. Kategori Seni dan Budaya diberikan kepada Zak Sorga.

Sementara pada kategori pembina keagamaan (murabi) teladan diberikan kepada Eko Suryaningsih dari NTB, Umi Sa’diyah dari Lampung, Siti Mukhafifah dari Maluku, Yunus M. Basyori dari Kalimantan Barat. PKS Award kategori Keluarga Dakwah Teladan diberikan kepada keluarga Ustadz Abdul Hasim, Lc.

Sementara kategori Long Life Achievement, PKS memberikan penghargaan kepada Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan berkat prestasinya selama satu dekade memimpin Jawa Barat.

Ledia menuturkan, sesuai dengan tema acara milad ke-20 PKS ‘Ayo Lebih Baik untuk Indonesia Lebih Baik’, hadirnya PKS Award ini menjadi bukti bahwa PKS hadir untuk memberikan yang terbaik dan menjadikan Indonesia lebih baik.