Berita  

Tak dapat Ambulans, Ketua RT Antar Warga Positif COVID-19 ke Puskesmas

Rumah Sakit Penuh Covid Corona

Ngelmu.co – Ketua salah satu rukun tetangga di Kelurahan Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Banten, memutuskan untuk mengantar sendiri warganya yang positif COVID-19 ke Puskesmas terdekat.

Ia telah berupaya untuk mendapatkan pertolongan ambulans, tetapi hasilnya nihil.

“Cari ambulans ke sana ke mari enggak dapat. Akhirnya, saya antar sendiri sampai Puskes terdekat,” kata Muhammad Hilal, Selasa (22/5).

Sebelumnya, warga yang bersangkutan memang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumah.

Sementara sang istri yang juga positif COVID-19, sudah lebih dahulu mendapat perawatan di rumah sakit.

Mereka tak memiliki keluarga di Tangerang, kata Hilal. “Adanya di Jawa. WhatsApp, sakit katanya.”

“Saya buka semua jendela mobil. Pakai masker dua lapis, medis dan kain,” sambungnya.

Satu-satunya yang ia ingat, mengantongi semprotan penyanitasi tangan. “Enggak usah tanya APD [alat pelindung diri]. Saya enggak siap.”

“Dompet saja saya lupa bawa,” tuturnya.

Sepanjang jalan, Hilal, mengaku mendengar warganya yang duduk di bangku belakang, menyebut, ‘Allah’, di sela napas yang sesak.