Berita  

Tanggapan Menyejukkan Anies soal Cover Majalah Tempo ‘Aib Anggaran’

'Aib Anggaran'

Ngelmu.co – Sampul majalah Tempo, lagi-lagi mengundang perhatian banyak pihak. Kali ini, giliran Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang digambarkan sedang berada di dalam kaleng lem aibon bertuliskan ‘Aib Anggaran Anies’.

Sebelumnya, Tempo juga pernah menampilkan potret ilustrasi dengan bayangan hidung Pinokio, hingga Presiden Joko Widodo yang sedang menghitung kancing.

Baca Juga: Ketika Jokowi Menghitung Kancing di Cover Majalah Tempo

Menanggapi hal tersebut, melalui akun Twitter pribadinya, Anies justru menyampaikan tanggapan yang menyejukkan banyak pihak.

Tanggapan Anies soal ‘Aib Anggaran’

“Terima kasih Tempo, telah jalankan tugasnya sebagai pilar keempat demokrasi. Semoga perbaikan sistem yang sedang berjalan, bisa segera kami tuntaskan,” tulis @aniesbaswedan.

“Terus awasi kami yang sedang bertugas di pemerintahan. Karikaturnya boleh juga. Kalau tidak begitu, bukan Tempo namanya. 😊👍🏼,” sambungnya, Sabtu (9/11).

Cuitan yang sudah di-like 29.430 pengguna Twitter, serta di-retweet oleh 10.595 orang lainnya itu, mendapatkan lebih 4.300 balasan.

Ada yang mengunggah potret Anies 25 tahun lalu, saat masih menjadi pemimpin mahasiswa yang sedang memperjuangkan kebebasan pers.

Qusy Hasan: 25 tahun lalu, saat jadi pemimpin mahasiswa, dia berjuang untuk kebebasan pers. Kini, saat jadi pemimpin pemerintahan, dia konsisten hormati kebebasan pers. Menjadi demokrat sejati itu dibuktikan dengan rekam jejak!

Hingga mereka yang mengaku kagum dengan respons yang Anies berikan kepada Tempo.

Ronald Ilyas: Jempolan bos. Pejabat publik jangan tipis kuping. Teruslah bekerja untuk kemakmuran rakyat!

Ayu Irawan: Disanjung tak melambung, dicaci tak mendengki. Semakin tinggi pohon semakin kencang badai. Doa kami bersamamu.

Indah Balqis: Love you, Pak. Anda memang pemimpin sejati, tak anti kritik. Maju terus Jakarta. Selalu mendengar aspirasi untuk perbaikan walau banyak buzzer lapar, Anda tetap tegap berdiri.

Majalah edisi 11-17 November itu membahas soal rancangan anggaran DKI Jakarta yang disebut bertabur proyek janggal.

'Aib Anggaran'

Selain itu, Tempo juga mengulas tentang fakta baru tentang kematian aktivis lingkungan, hingga investigasi soal komisi obat untuk dokter.